Pentingnya Pendidikan Vs Realita
Apa yang harus dibenahi terlebih dulu di Indonesia. Maka secara pribadi dikatakan adalah sektor Pendidikan, kenapa pendidikan begitu penting? Berkecimpung di dunia pendidikan saat ini dimana tidak hanya sekedar berkomentar dan melihat pendidikan Indonesia dari jauh tapi merasakan langsung bagaimana sistem pendidikan di Indonesia khususnya di daerah. Pendidikan menjadi suatu hal yang penting seharusnya, tetapi khususnya wilayah Bangka Belitung terutama di daerah ini masih menjadi ironi menyedihkan bagi anak didik. Bagaimana tidak, infrastruktur baik itu bangunan dan sumber daya pendidik masih terasa kurang. Anak-anak harus sekolah puluhan Km dari rumah bahkan sampai ada yang harus ngekos tinggal jauh dari orang tua hanya untuk jenjang sekolah menengah. Bukan pekerjaan yang mudah memang bagi Indonesia untuk menyamaratakan Pendidikan di Indonesia mengingat kondisi Negeri ini adalah Kepulaun yang tersebar diseluruh nusantara. Terkadang kita warga sering membandingkan Negeri in...