Saturday, March 27, 2021

Merubah Struktur Table dalam Basis Data

Ada empat macam perubahan yang dapat dilakukan terhadap struktur tabel, yaitu :

  1. Merubah Nama Field

Perubahan yang terjadi hanya pada nama field/kolom saja. Nama field/kolom lama diganti dengan nama field/kolom yang baru. Untuk merubah nama field tersebut dapat digunakan perintah Change.

Perintahnya :

Alter Table Nama_Tabel Change Nama_Field_Lama Nama_Field_Baru Type_Data (Size);

Contoh:


  1. Merubah Tipe Data

Perubahan yang terjadi hanya pada tipe data yang digunakan oleh field/kolom tertentu. Tipe data baru langsung disebutkan di belakang nama field/kolom, tanpa harus menyebutkan tipe data lama. Untuk merubah tipe data tersebut digunakan perintah Modify.

Perintahnya :

Alter Table Nama_Tabel Modify Nama_Field Type_Data_Baru (Size);

Contoh:

 

  1. Menambah Field

Struktur tabel akan berubah dengan bertambahnya field/kolom baru di dalamnya. Untuk menambahkan field baru dapat digunakan perintah Add.

Perintahnya :

Alter Table Nama_Tabel Add Nama_Field_Baru Type_Data (Size);

Contohnya:

  1. Menghapus Field

Struktur tabel dapat mengalami perubahan karena berkurangnya field/kolom tertentu. Untuk menghapus file dalam suatu table tersebut dapat dilakukan dengan perintah Drop Column.

Perintahnya :

Alter Table Nama_Tabel Drop Column Nama_Field;

Contohnya:


  1. Menghapus Tabel

Jika table yang dibuat tadi sudah tidak dibutuhkan, table bisa dihapus. Sehingga ingin menghapusnya maka dapat digunakan perintah Drop Table.

Perintahnya :

Drop Table Nama_Tabel;

Contohnya:




Previous Post
Next Post

0 comments: